It's raining out there..

Tiba - tiba sedih melanda sore ini ...hujan belum juga reda dari siang tadi . Sudah 2 hari ga ngantor, sejak hari sabtu terkapar di tempat tidur kena gejala typhoid....membatasi aktifitas fisik. Tapi .ayo...ayo semangat...cepat sembuh n aktifitas lagi. It's a wonderful world out there... Hmm mencoba untuk menyemangati diri..!
Jadi teringat puisi Sapardi Joko  Damono dari seorang teman, judulnya :

"HUJAN BULAN JUNI"
author : Sapardi Joko Damono
tak ada yang lebih tabah
dari hujan bulan juni
dirahasiakannya rintik rindunya
kepada pohon berbunga itu

tak ada yang lebih bijak
dari hujan bulan juni
dihapusnya jejak-jejak kakinya
yang ragu-ragu di jalan itu

tak ada yang lebih arif
dari hujan bulan juni
dibiarkannya yang tak terucapkan
diserap akar pohon bunga itu




Husband and Wife......Bertumbuh bersama dalam pernikahan.

Ada kutipan - kutipan menarik dari  website nya Jarot Wijanarko di Jawaban.com ....

Apakah Anda pernah menemukan diri Anda khawatir bahwa Anda dan pasangan Anda tumbuh terpisah? Saya pikir setiap orang memiliki ketakutan ini di beberapa titik dalam pernikahan mereka. Mungkin Anda merasa seperti Anda tidak berbicara cukup atau mungkin hanya terasa seperti Anda menjadi jauh terlalu berbeda untuk terus menjadi pasangan.
Sayangnya, disinilah banyak orang menyerah pada perkawinan mereka. "Ini tidak dapat diperbaiki," kata kita di dalam hati. "Kita terlalu berbeda." "Kita bukan orang yang sama seperti kita dulu." Jika Anda menemukan diri Anda berpikir seperti ini atau bahkan mengucapkannya keras-keras, saya anjurkan Anda untuk membaca dan menemukan kebenaran tentang "tumbuh terpisah".
Sebelum Anda mulai berubah, Allah melihat semuanya - dan Dia punya rencana! 


Pasangan Anda diciptakan untuk menyeimbangkan Anda!
Banyak pasangan yang membiarkan setan membujuk mereka untuk berpikir bahwa perbedaan adalah hal yang buruk, tetapi Allah lebih mengetahui. Mengapa? Dia memilih kita untuk yang lain.
Jangan gusar bila melihat pasangan Anda adalah seorang yang santai, sedangkan Anda cenderung panik. Mungkin pasangan Anda mendidik anak-anak dengan hal-hal yang menggembirakan, tetapi Anda mendidik mereka dengan disiplin. Tetapi Tuhan berkata ini, "Dan keduanya itu menjadi satu." Itu adalah rencana-Nya. Hal-hal dimana Anda kurang, pasangan Anda akan menyeimbangkannya.


Allah memiliki rencana yang sempurna untuk kehidupan dan pernikahan anda. Anda diciptakan dengan sebuah tujuan dan dipersatukan dengan suatu alasan. Allah menghormati diri Anda sebagai seorang individu, dan Dia juga menghormati pasangan Anda sebagai satu individu, tetapi dengan bersama-sama Dia melihat bahwa kehidupan Anda bisa menjadi lebih luar biasa. Jika Anda hari ini merasa seperti tumbuh terpisah, tetaplah dengar akan Allah maka Anda akan menemukan bahwa setiap pertumbuhan di dalam diri Anda dapat diselesaikan bila bersama pasangan Anda.

Sumber : 
cbn.com/bm
jawaban.com



Four Session with Jarot Wijanarko

Weekend ini aku diajak temen kantor ma isterinya  mengikuti four Session with Jarot Wijanarko di Gereja JKI, empat sesi mengupas tentang " Happy Familly"...belum menikah memang tapi ga ada salahnya mengikuti semua sesi biar banyak wacana  tentang pernikahan.


Mari kita pelajari sosok yang satu ini.

Jarot Wijanarko lulus dari Institut Pertanian Bogor tahun 1987. Ia memulai
karir di PT Sugizindo sebagai advisor produksi. Tahun 1990 pindah ke Astra
Export Company dan menjadi seorang merchandiser dan kemudian menjadi wakil
product manager.
Tahun 1992, bersama dengan Tanu Sutomo, Jarot mendirikan usaha sendiri di
bawah bendera PT Ifaria Gemilang <http://www.ifadahsyat.com/>. Semula,
perusahaan ini adalah agen dan eksportir footwear. Kemudian, perusahaan ini
bergeser menjadi sebuah perusahaan MLM yang unik dengan nama Ifa Dahsyat.
Jarot menduduki posisi sebagai founder, pemilik, dan komisaris utama.
Sementara sahabatnya Tanu, menjabat sebagai direktur utama.

Kesuksesannya meroket bersama perusahaan MLM ini. Anda mungkin belum pernah
mendengar nama MLM ini. Akan tetapi, lihatlah pertumbuhannya. Dengan
meng-MLM-kan berbagai produk seperti garmen, footwear, tas, kosmetik,
makanan suplemen, aksesoris, alat rumah tangga, dan sebagainya, Ifa Dahsyat
kini telah menaklukkan 150 kota di Indonesia, dengan jaringan member lebih
dari 200.000 orang!

Tahun 2004, Jarot mendirikan PT Happy Holy Kids (HHK) yang bergerak dalam
bidang production house, event organizer, dan trading berbagai produk
edukasi anak. Kini, ia bahkan mendirikan jaringan sekolah TK dengan nama
yang sama. Pertumbuhannya, juga luar biasa.

Dalam sebuah acara di mana Jarot berbicara, informasi tentang latar belakang
Jarot sebagai bahan introduksi, sudah diberitahukan kepada panitia sejak dua
hari sebelumnya. Salah satu informasi itu, adalah tentang update terakhir
dari franchise sekolah TK HHK yang sudah berjumlah 52 di seluruh Indonesia.

Saat informasi itu diumumkan, Jarot segera menyela, "Ibu, maaf itu adalah
informasi dua hari yang lalu. Per hari ini, jumlahnya adalah 62!" Luar biasa
bukan? Hanya dalam dua hari, Jarot telah berhasil mendapatkan 10 franchise
baru untuk TK HHK-nya! Luar Biasa.

Segala kesuksesan seorang Jarot, kini dituangkan dalam sebuah buku yang akan
dilaunching dalam waktu dekat. Buku itu berjudul "Hidup Maksimal, Menembus
Batas, Prestasi Puncak". Buku ini layak Anda jadikan referensi sukses Anda.
Ini bukan buku pertamanya, sebab Jarot telah menulis 25 judul buku. Tapi,
buku ini memang istimewa. Sebab di dalam buku ini, seorang Jarot dengan
total menceritakan segala kisah, suka dan dukanya mencapai sukses. Di dalam
buku ini Jarot menceritakan semua rahasia kesuksesannya dengan "tanpa
rahasia". Jarot dengan polos dan blak-blakan menceritakan segala pemikiran
dan tindakannya, sebagai manusia luar biasa yang berjuang keras untuk
menggapai kesuksesan.

Jarot juga memberitahukan berbagai tips praktis dalam menghadapi kondisi
bisnis, menyelami diri pribadi, menghandle berbagai kegalauan perasaan, dan
memahami berbagai keguncangan jiwa. Lebih dari itu, Jarot juga memberi tips
tentang bagaimana mengelola fisik tubuh, agar selalu sehat, fit, dan penuh
semangat, dengan tips-tips yang sangat mudah dilakukan.

Apa yang unik di dalam buku Jarot, adalah tentang bagaimana menembus
berbagai keterbatasan yang selama ini sering mengganggu dan menjadi hambatan
setiap orang, di antaranya adalah:

Batas Pikiran
Batas Suku
Batas Fisik
Batas Pendidikan
Batas Ekonomi
Batas Agama
Batas Temperamen
Batas Umur
Batas Zona Nyaman

Anda bayangkan saja, bila Anda telah berhasil menembus semua batas itu
(tentu saja dengan tetap mempertahankan sistem tata nilai dan keyakinan Anda
sendiri), apakah sukses tidak akan menjadi milik Anda? Ya tentu saja!
Belajarlah dari seorang Jarot.

Pada intinya, apapun teori, konsep, dan tips dari berbagai pakar dan
berbagai sumber handal yang selama ini Anda kenal, (Mestakung, The Secret,
Sabar, Ikhlas, Bersyukur, Pantang Menyerah, Semangat, Positive Thinking,
bahkan sampai berbagai hal yang teknis seperti keuangan, pemasaran,
manajemen, kepemimpinan, relationship, dan networking) hampir seluruhnya
telah dituangkan Jarot ke dalam buku ini.

Apakah kesuksesan Jarot adalah sesuatu yang datang begitu saja? Tentu tidak.

Jarot lahir dari sebuah keluarga miskin di sebuah desa dekat Karangpandan,
Karanganyar, Solo, Jawa Tengah. Dengan hidup masa kecil dan remaja yang
penuh gejolak, Jarot pantang menyerah.

Dalam bukunya, Jarot banyak memberikan contoh-contoh orang besar dan sukses
di dunia, yang mau tidak mau, harus bekerja keras dan babak belur terlebih
dahulu, sebelum sukses menjadi milik mereka.

Kegagalan adalah menu Jarot sehari-hari. Di masa-masa awal profesionalnya,
Jarot sempat puluhan kali melamar pekerjaan. Tidak sedikit perusahaan
menolaknya. Saat merantau ke Jakarta pun, Jarot sempat mengenyam rumah
bedeng di kawasan Kuningan.

Jarot adalah pekerja super keras yang tidak pernah menyia-nyiakan waktunya.
Di komputernya tidak ada game. Jam kerjanya di atas rata-rata. Istirahat dan
leha-lehanya adalah bekerja. Semua ini, tidak lepas dari hidup yang
mendidiknya sejak kecil.

Waktu kecil, ibu Jarot berjualan ubi goreng. Ia bangun pagi, mengupas
singkong lalu menggorengnya. Jarotlah yang berkeliling mengantarkannya ke
warung-warung. Siang sepulang sekolah, Jarot berjualan es lilin.

Ayah Jarot adalah seorang seniman dan sekaligus pekerja keras. Ayahnyalah
yang mengajari Jarot ketrampilan bisnis "stroom accu". Ayahnya jugalah yang
mengajarinya membuat kantong plastik sebagai sebuah bisnis tambahan. Mereka
membeli gulungan plastik, kemudian dipotong-potong dan dijual sebagai
kantong plastik.

Salah satu mimpi keluarga Jarot di masa Jarot kecil, adalah punya rumah yang
lebih baik. Impian itu tidak tinggal hanya di kepala Jarot. Impian itu
dengan polos dicobanya agar terealisir menjadi nyata. Ibunya bercerita,
bahwa setiap pulang sekolah, jika Jarot menemukan sebuah batu bata di tengah
jalan, batu bata itu dibawanya pulang. Dan itu, dilakukannya dengan
konsisten tidak kurang dari enam tahun! Bayangkan, berapa banyak batu bata
yang sudah dikumpulkannya.

Semua tantangan dan masalah hidupnya semasa kecil, membuat Jarot menjadi
sosok yang tangguh dan penuh semangat. Dalam salah satu cerita dibukunya,
Jarot menuturkan tentang bagaimana ia harus berkali-kali berpresentasi
kepada pihak Matahari, sebelum produk-produk HHK-nya bisa mejeng di
departement store terkenal itu.

Semua pengalaman keras di dalam hidupnya itu, menjadi bekal suksesnya hari
ini. Apa yang menjadi anak kunci dari kesuksesan seorang Jarot, adalah
menjalani hidup dengan bersenang hati, sekalipun hidup itu keras. Di
dalamnya, ada rasa sabar dan syukur. Itulah, yang menjadi penyebab
kesuksesan.

Kini, Jarot dengan segudang kerja keras dan tunggang langgangnya, telah
menuai kesuksesan demi kesuksesan. Anda, pasti mau seperti Jarot.

Belajarlah tentang kesuksesan dari seorang Jarot.

Dari berbagai sumber

Lunch at "Lumintu"

Hari ini aku ada tugas luar  ke Jepara...fiuuhh bawa 4 kasus. Thank God ..semuanya selesai dengan lancar meski duty yang terakhir harus menapaki jalan belok ke pelosok perbatasan  Kudus - Jepara tapi untung aja partnerku ni jago setir...he he he ditinggal tidur pun percaya 100 % nyampe ditempat tujuan tanpa kurang  dan kehilangan anggota badan yang mungil ini ;-)) ....hmm paling jg cuma mrempul mrempul coz membiarkan dia nyetir sendirian..ditinggal tidur lagi....udah beruntung ga diturunin dijalan he he he pisss jeng.....! Dan menu lunch kita siang ini adalah.....tarraaaaaaaaa...makan ikan bakar di .pantai kartini......yeepee...! Tempatnya ga jauh dari kota Jepara, letaknya persis di JL AE  Suryani Komplek Undip Pantai Kartini Jepara. Bener - bener cozy place to eat n talk...ditemani semilir angin dengan background pantai kartini...dijamin betah pa lagi ma orang tercinta. Lumayan buat referensi tempat lunch klo tugas luar ke Jepara. Di rumah makan Lumintu menyediakan spesial ikan bakar dan masakan sea food..siang ini  aku makan ikan bakar pati koli....yummy! Setelah lelah menyelesaikan 3 tugas..can't wait ...can't wait ...sebelum nyelesain kasus terakhir n back to office secepatnya. Hope besok lagi klo pas tugas luar ke Jepara bisa nemuin tempat  buat makan siang yang ga kalah cozy he he he....

All stuff on my desk

Lagi pengin iseng nulis aja tentang  all stuff yang bertengger di meja kerja, coz td Patrick ngasih tutup gelas kembar buat kita berdua. Duh mentang mentang sahabatan trus tutup gelas aja harus sama he he he...dengan gambar Sponge bob n Patrick pula  simbol persahabatan kami. Klo lagi rukun gini semua serba kompak he he...tapi klo pas marahan, ampyuun deh awet but we're still friend what we're going through.Apapun yang kita hadapi selalu akan mendewasakan dan membuat kita berdua makin tumbuh. Menjaga kepercayaan itu ga mudah apalagi partner kerja..fiuuuh..! Weiitts..bukannya tadi ngebahas all things on my desk.Okelah klo begitu..disitu ada  PC yang setia menemani kerja from 8 to 5...kadang bikin sebel serasa pengin gigit mouse nya klo sistem lagi payah he he he..but benda ini nih yang bantuin aku proses klaim selama ini..jelek jelek punya tugas sosial jg nih, ( so sekali kali give thanks nih ma PC berjasa ini..ga cuma nyumpahin klo pas sistem lg lambreta....) tapi yang bikin sedih ga bisa dengerin lagu lagu sesuai tema hari ,termasuk musik instrumentalia buat nenangin customer yang tensinya mulai merangkak naik...(PC ku sound cardnya ga ada lagi entah dimana sejak rusak di service untuk pertama kalinya...) terusin yah ceritanya....wis lah gapapa tanpa musik yang mengiringi toh masih ada Patrick yang suka nyanyi - nyanyi dan yang katanya mendekati nyaris merebut juara karaoke se Jateng DIY  sewaktu ada lomba di internal corporate.... Phone desk selalu nangkring yang entah tiap hari bisa krang kring puluhan kali..rasanya pengin ngitung deh berapa kali bunyi dalam sehari ( hmm kurang kerjaan.com )..tangan kanan yang harus siap angkat telp menjawab telp customer or temen kantor  sementara tangan kiri harus nempel di keybord. Hmm klo harus cerita urusan telp bisa ga brenti brenti kayak kereta  meluncur saking banyak suka dukanya hidup berdampingan seharian ma benda berwarna putih dan bertombol banyak ini  he he. Disamping PC ada tempat ATK yang berisi bolpen yang lebih sering ngilang ga kembali he he dipinjem sana sini ga kembali, staples besar n kecil yang kadang dengan sontak dgn  gerak refleks disingkirkan tak kala berhadapan ma customer nekat plus ngeyel pa lagi coba coba bikin sendiri dokumen2 pendukung ( takutnya terjadi hal hal yang sangat tidak dicintai para front desk liner he he he ), trus disitu masih ada remover,gunting,stempel, tempat clips kertas bermagnet dll yang berkaitan ma proses verifikasi fisik klaim saldo. Diujung teronggok kalender meja yang mempermudah bikin janji ma customer...( bukan janji coklat loh ya...) and mempermudah arrange acara klo pas mata agak nanar melihat banyak angka berwarna merahnya..hi hi. Deket PC ada buku notes kecil tertulis logo perusahaan dan nama ma phone numberku buat nulis pesan buat customer  tentang hal hal penting. Ada penjepit kertas warna hijau buat nulis a to do list harian. Oh ada gelas minum bergambar kartun favorit  Tom and Jerry dengan tutup yang baru..olala ini nih tutup gelas yang dikasih Patrick hari ini..thanks yah Pat...!Apa lagi yah...iya kacamata, benda yang membuat semua obyek n tulisan clear terbaca, dan punya doble fungsi ( Patrick yang tau hi....). Di ujung meja tergeletak form form yang lebih sering tergeletak dengan nilai tingkat kerapiannya 5, bis klo terlalu banyak nasabah jd buyar deh instingku yang suka kerapian he he he ngeles nih...! Seluruh permukaan meja tertutup kaca yang dibawahnya tertata info - info yang hampir bisa dikatakan mendekati rapih...info info seputar dokter PPK, Table menentukan cacat, peraturan perusahaan, daftar UMK buat acuan perusahaan, kartu - kartu motivasi, kartu nama burger franchise deket kantor  (yang  berguna saat pengin menggalang massa dikantor klo pas sore-sore and tiba-tiba perut protes ga diperhatiin hua hua..)..ada juga dibawah kaca meja list sewa mobil  yang juga terpampang disitu....nyambung ga seh ada list sewa mobil segala he he he, bis ada  yang numpang iklan sih. That's it..all stuff on my desk...yang menemani daily activity ku selama ini from Monday till Friday...from 8 to 5....I luv u all...

Kata bijak : Hari hari

Dalam hidup ini hanya ada 3 hari, yaitu

Yang pertama;

Hari kemarin. (PAST)

Anda tak bisa mengubah apa pun yang telah terjadi.
Anda tak bisa menarik perkataan yang telah terucapkan.
Anda tak mungkin lagi menghapus kesalahan; dan mengulangi kegembiraan yang anda rasakan kemarin.
Biarkan hari kemarin lewat; lepaskan saja...

Yang kedua:

Hari esok. (FUTURE)

Hingga mentari esok hari terbit,
Anda tak tahu apa yang akan terjadi.
Anda tak bisa melakukan apa-apa esok hari.
Anda tak mungkin sedih atau ceria di esok hari.
Esok hari belum tiba; biarkan saja...

Yang tersisa kini hanyalah :

Hari ini. (PRESENT)

Pintu masa lalu telah tertutup;
Pintu masa depan pun belum tiba.
Pusatkan saja diri anda untuk hari ini.
Anda dapat mengerjakan lebih banyak hal hari ini bila anda mampu memaafkan hari kemarin dan melepaskan ketakutan akan esok hari.
Hiduplah hari ini. Karena, masa lalu dan masa depan hanyalah permainan pikiran yang rumit.
Hiduplah apa adanya.
Karena yang ada hanyalah hari ini; hari ini yang abadi.
Menyia-nyiakan Waktumu adalah menyia-nyiakan hidupmu, tetapi menguasai waktumu adalah menguasai hidupmu.

Perlakukan setiap orang dengan kebaikan hati dan rasa hormat, meski mereka berlaku buruk pada anda.
Cintailah seseorang sepenuh hati hari ini, karena mungkin besok cerita sudah berganti.
Ingatlah bahwa anda menunjukkan penghargaan pada orang lain bukan karena siapa mereka, tetapi karena siapakah diri anda sendiri

Jadi teman, jangan biarkan masa lalu mengekangmu atau masa depan membuatmu bingung, lakukan yang terbaik HARI INI dan lakukan SEKARANG juga !
 
 
 
sumber : Renungan Harian : Kumpulan cerita dan kata bijak

wedding planner

Untuk mempersiapkan pernikahan nanti aku harus bikin semacam wedding checklist untuk mempersiapkan segala hal dari acara mulai lamaran, pemberkatan di gereja dan resepsi pernikahan. Hanya sebagai guide aja biar semua persiapan tidak ada yang terlewatkan atau terlupakan, soalnya kemarin dah sharing ma sahabat sahabat yang udah married ternyata kita harus punya semacam wedding check list biar kita ngga bingung mulai dari mana. Ada target planner yang harus dilaksanakan.Aku berusaha browsing di internet tentang wedding planner dan nemuin buku wedding planner di website http://www.blog.my-weddingbelle.com/wedding_planner , bukunya unik dan lucu isinya tentang banyak hal yang berkaitan dengan pelaksanaan pernikahan, misalnya montly planner, checklist, budget worksheet,berbagai ide,tips  dan artikel seputar persiapan pernikahan. Kelihatannya ribet memang, tapi tidak ada salahnya kita punya guide plan agar semua hal jauh jauh hari bisa terlaksana tepat waktu, bagaimananpun juga pernikahan adalah precious moments yang terjadi sekali seumur hidup. Waktunya masih lama tapi please..time is running...waktu demikian cepat berlalu dan ternyata kita belum melakukan persiapan apa - apa. Kadang banyak hal yang penting terlewatkan dan menyatukan ide dengan pasangan or keluarga bisa menjadi masalah yang ga perlu. So rasanya butuh banget yang namanya checklist book. Dan rasanya menyenangkan mempersiapkan satu demi satu check list bulanan dan memenuhi setiap target, meskipun kadang harus bersilang ide dan  pendapat yang kadang bikin nangis. Hmm tapi nikmati aja...hope semuanya berjalan dengan lancar menuju hari H.....

...And They Lived Happily Ever After...sebuah resensi my fave book...

Beberapa waktu lalu ketika mau nyari buku tentang pernikahan buat sahabatku,aku dapat sebuah buku bagus,ada banyak ulasan disetiap bab yang bagus banget buat pasangan yang berencana mau menikah. Before you say I do....kamu tentu aja harus mempersiapkan mental dan psikologis, ga cuma sekedar persiapan pelaksanakan pernikahan yang hanya dalam hitungan hari. Tapi diatas semuanya sesungguhnya saat itulah hidup kita dimulai, kematian dari "aku" dan "kamu" dan yang ada hanya "kami", sebuah perjalanan panjang dari cinta dan komitmen.Aku juga mau sharing aja dan mengulas singkat isi buku itu yang absolutely banyak banget inspirasi buat persiapan menuju apa yang dinamakan bahtera keluarga. Bukunya diterbitkan oleh Penerbit Gloria Graffa berjudul "And They Lived Happily Ever After" karangan Ayub Yahya, aku memang seneng banget ma buku buku terbitan Penerbit Gloria Graffa. Di buku itu Ayub Yahya pas banget menganalogkan pernikahan dengan sebuah sungai,di situ dia mengulas bahwa sungai mempunyai fakta menarik yang memunculkan banyak pertunjukan di sepanjang alirannya. Ketika melewati tebing tinggi, sungai membentuk air terjun. Ketika bertemu lautan, sungai membentuk muara  yang kaya lumpur atau biasa disebut delta. Aliran derasnya membuat riam jeram. Aliran tenangnya penuh misteri. Diantara semua itu ada sebuah fakta yang jarang diperhatikan orang. Beberapa sungai besar adalah penggabungan dua sungai yang lebih kecil. Confluence atau titik pertemuan dua sungai, selalu menunjukkan satu fakta, yaitu ada riak besar dan liar, ada pusaran air. Yang menarik, bagian sungai yang beriak justru menandakan kedangkalannya. Setelah titik itu terlewati, biasanya sungai akan menjadi lebih lebar, dalam dan alirannya lebih pelan, tenang. Pernikahan diumpamakan pertemuan dua aliran sungai yang bertemu membentuk satu aliran sungai baru. Pada titik pertemuan itu, tidak bisa tidak, akan ada gemericik air, ada riak dan percikan, bahkan bisa juga deburan dan pusaran.Dua pribadi dengan latar belakang berbeda, pola pikir, pola asuh , pola rasa dan karakter bertemu dan menjadi satu.pasti banyak konflik yang muncul di titik pertemuan itu. Kita tidak bisa menghindarinya. Titik pertemuan memerlukan waktu untuk penyelarasan. Seperti pada sungai, riak - riak air menandakan kedangkalan, setelah itu air akan mengalir lancar. Konflik-konflik dalam proses itu wajar-wajar saja, maka jangan disikapi secara berlebihan, apalagi dengan keputusasaan. Masih menurut Ayub pernikahan itu point of no return, kontrak sosial seumur hidup. Bahagia dan derita kerap berawal dari pernikahan. Intinya jangan hanya melihat pernikahan dari sisi cerita indahnya. Pikirkan juga susah payahnya dan harga yang harus dibayar. Sebab pernikahan bukan melulu tentang apa yang kita dapatkan, melainkan juga tentang apa yang kita berikan. Hal yang juga diulas Ayub Yahya adalah mengenai tiga fondasi penting dalam membangun rumah tangga, yang harus terus kita jaga , rawat dan tumbuh kembangkan. Pertama ,Iman. Iman menyangkut relasi kita dengan Tuhan. Mengapa iman begitu penting ? Iman membuat kita tetap berpengharapan. Ditengah guncangan angin persoalan iman memberi kita keteduhan. Iman juga memungkinkan kita untuk melihat pelangi di balik badai yang sehebat apapun. Kedua, cinta. Cinta menyangkut relasi kita dengan pasangan. Cinta menutupi kekurangan. Cinta memberikan energi yang mahabesar. dan diumpamakan kuat seperti maut. Cinta membuat kita sanggup melakukan hal hal yang extraordinary luar biasa. Ketiga, komitmen.Yang membedakan manusia dengan makhluk hidup lain adalah komitmen. Komitmen untuk saling mengasihi, saling menghargai, saling mengingatkan, saling mendoakan dan komitmen untuk menjalani hidup pernikahan sampai maut memisahkan. Dan masih banyak hal lagi yang dibahas oleh Ayub Yahya tentang pernikahan ,dibuku yang dicetak dengan sampul hard cover ini dan di halaman belakang sampul tertulis sepenggal kalimat yang terucap oleh Dana Reeve, istri aktor pemeran Superman, Christopher Reeve saat pemakaman suaminya itu. Sungguh kasih yang abadi dan mengabadikan. Sepertinya buku ini bacaan wajib untuk pasangan yang mau melangkah ke pernikahan.Pokoknya siapa aja yang baca buku ini akan banyak mendapat inspirasi untuk menjalani bahtera keluarga. Ok...udahan dulu ngulas salah satu buku favoritku....untuk lebih lengkapnya bisa nyari buku ini di Penerbit Gloria Graffa.

waiters rule

Cara kita memperlakukan orang lain, terutama yang kedudukannya lebih rendah daripada kita,merupakan jendela untuk melihat karakter seseorang. Jendela ajaib yang memungkinkan kita "merogoh" hati orang lain itu bernama Waiters Rule. Salah satu paragraf di buku karangan Xavier Quentin Pranata judulnya " nobody's perfect" ,salah satu bab nya berjudul "Waiters Rule". Pengin aja mengulas buat refleksi siapa aja...Seorang remaja Amerika yang bekerja sebagai waiter ( pelayan ) di sebuah restoran. Ketika menyajikan minuman untuk seorang wanita kaya berpakaian mewah, tanpa sengaja ia menumpahkan minuman ke wanita itu. Ia sudah siap untuk menerima omelan, bahkan makian wanita terhormat itu. Ternyata reaksi wanita itu sungguh menganggumkan, Ia tidak marah, tetapi memakluminya. Baginya kecelakaan kerja adalah hal yang biasa. " Saat itu saya mendapatkan pelajaran hidup yang sangat penting dan saya pegang sampai sekarang, yaitu kita bisa lebih mengenal seseorang dari caranya memperlakukan pelayan," ujar Steve Odlan, pelayan remaja yang saat ini menjadi Chief Executif Officer ( CEO) Office Depot, eksekutif yang pernah masuk top Fortune 500 ini.


Sumber : Nobody's Perfec by Xavier Quentin Pranata

Sahabat

Aku punya banyak sahabat..hmmm salah satu namanya cupix..he he kami punya julukan masing masing,aku menyebutnya Patrick,kami analogkan  persahabatan kami spt persahabatan nya sponge bob n patrick he he he childish banget ga sih...ga tau pengin aja aku posting  kata kata persahabatan yang didapet sahabatku saat browsing diinternet,dari blognya dicky kinanzar. Hai Patrick...ni buat kamu yah....

Sahabat,
Aku juga tak sedewasa yang kau kira
Aku merasa masih anak anak berusia 5 tahunan
Yang belum mengerti apa apa
Dan masih ingin di manja setiap waktu

Sahabat,
aku juga tak sebaik yang kau tahu
Orang baik hanyalah salah satu dari cita - cita ku
Aku hanyalah manusia biasa yang penuh dengan kekurangan
Dan sedikit sekali kelebihannya ...bahkan mungkin tak punya sama sekali

Tapi sahabat,
Aku bahagia bisa membahagiakanmu
Aku bahagia bisa menjadi temanmu
Aku bahagia bisa membuatmu tersenyum
Aku bahagia bisa membantu kesulitanmu
Aku bahagia bisa membuatmu tertawa
Aku bahagia bisa mengurangi beban pikiranmu
Aku bahagia bisa menjadi teman curhatmu


aku jg posting ucapan say thank you untuk sahabat..ni dia kutipan terjemahan PBMR ANDI dari buku  Thank You Friend ...
It's just for you..pix...

Yang terkasih,
kamu adalah hadiah mulia yang Allah berikan padaku. Mukjizat yang paling mengagumkan dalam hidupku adalah hidupmu, yang dapat merasakan hal yang sama terhadapku, Aku begitu menghormati, mengagumi, dan mengasihi dirimu.
Terima kasih untuk sentuhanmu atas hidupku, baik dengan cara biasa maupun luar biasa. Bersamamu kunikmati banyak kenangan,harapan dan impian akan hari depan yang menyenangkan. Aku bersyukur karena kamu mengetahui banyak hal tentang diriku,kekuranganku,kerinduanku yang paling pribadi,kegagalan dan kemenanganku. Kepercayaanku dan kasihmu melapangkan jalanku untuk menjadi diriku sendiri, untuk merasa bahwa ada orang yang mengerti dan menghargai diriku, dan menguatkan aku.
Terima kasih karena telah menjadi cermin yang baik dan dapat dipercaya bagiku, yang tidak membiarkan kebenaran tentang diriku tersembunyi atau tertutupi, melainkan selalu mengungkapkan tentang diriku dengan jujur. Aku berharap dapat mengembalikan berkat itu kepadamu.
Terima kasih karena telah menjadi sahabatku

Dengan ucapan syukur dan kasih yang dalam

20 februari 2010





 Thanks to You Lord...for that day...
Finally  he propose me...dan waktunya memulai wedding preparation,hiks bingung juga mau mulai dari mana. Sementara ini berusaha browsing banyak banget artikel, n malah bikin bingung. Tapi percaya deh...dengan kita banyak update informasi dari berbagai sumber It's really help a lot. Dari urusan pemilihan konsep pernikahan,fotografi,undangan,souvenir,catering,florist,seserahan,cincin,dll. Harus mulai rajin update informasi nih...help me siapa aja...yang bisa ngasih saran n masukannya. Udah harus bikin check list juga yah. Sharing informasi dengan temen - temen tentang vendor - vendor. Sebenarnya aku pengin acara resepsi yang simple,ga terlalu menghabiskan banyak budget dan yang pasti untuk acara pemberkatan di Gereja penginnya special. Huaa penginnya sih di alam terbuka, di kapel Sendang Jatiningsih..n dekorasinya dibikin romantis n sakral, coz it's once in a lifetime.Untuk pemberkatan pernikahan penginnya simple pake gaun tapi rasanya jadi bikin double budget deh..habis pemberkatan harus ganti lagi dengan gaya jogja untuk resepsinya. Ok perlu di review ulang nih.. Lord help me...aku yakin pasti bisa melalui semuanya. Hari H masih lama tapi rasanya cepet banget berlalu,time is running..ayoo semangaat.!!
 
Home | Gallery | Tutorials | Freebies | About Us | Contact Us

Copyright © 2009 Colours Of My Life |Designed by Templatemo |Converted to blogger by BloggerThemes.Net

Usage Rights

DesignBlog BloggerTheme comes under a Creative Commons License.This template is free of charge to create a personal blog.You can make changes to the templates to suit your needs.But You must keep the footer links Intact.